Selasa, 20 Agustus 2013

Membaca Kepribadian Dari Tulisan Tangan

Bagaimana bentuk dari huruf dan kata yang Anda tulis dapat memberitahukan bagaimana karakter kepribadian yang Anda miliki, hal ini dikenal dengan grafologi (graphology). Grafologi sendiri adalah ilmu yang mempelajari mengenai tulisan tangan.
Untuk membaca kepribadian dan karakter seseorang dengan lebih efektif, subjek disarankan menulis menggunakan tulisan sambung walaupun jika ia biasanya menggunakan tulisan cetak. Berikut cara membaca kepribadian seseorang dari tulisan tangan.
CARA KERJA
Pada saat menganalisis kepribadian seseorang berdasarkan tulisan tangannya, pertama Anda harus melihat gaya penulisan secara umum, serupa dengan gambar. Setelah itu, kategorikan berdasarkan karakter-karakter yang terlihat.
grafologi: ilmu membaca kepribadian dari tulisan tangan
Sama halnya dengan karakter manusia yang unik untuk setiap orangnya, penulisan juga tentu memiliki keunikannya tersendiri. Tahap berikutnya adalah menentukan tingkat emosional yang ada di tulisan tersebut. Sebagai contoh pada saat seseorang menulis kata "hitam", seberapa besar-kah tekanan yang diberikan ke penulisan tersebut dan sebagainya.
Penulis yang penulisannya menggunakan tenaga atau penekanan lebih biasanya memiliki vitalitas dan pengalaman emosional yang bertahan lama. Sedangkan yang penekanannya biasa saja, memiliki vitalitas dan pengalaman emosional yang standar (cukup untuk 1 hari). Jika penekannya lemah, maka orang tersebut akan menggunakan energi mereka seminimal mungkin dan berusaha menghindari situasi yang membutuhkan tenaga.
TINGKAT KEMIRINGAN
Lihat tingkat kemiringan dari penulisan huruf, tingkat kemiringan ini merupakan cermin emosional mereka.
tingkat kemiringan
MIRING KE KANAN
Ini menandakan bahwa orang tersebut menangani sebuah situasi dengan pengaruh emosi. Mereka juga terbuka dan suka bersosialisasi dengan orang-orang sekitarnya karena 
MIRING KE KIRI
Orang dengan gaya penulisan yang miring ke kiri suka menjaga emosi mereka pada semua situasi, dan mereka sering dilihat sebagai orang yang dingin dan tidak peduli dengan lingkungan sekitarnya. Tetapi jika orang dengan gaya penulisan ini menulis dengan tangan kanan, maka  itu berarti orang tersebut memiliki sifat suka memberontak.
TIDAK MIRING
Jika gaya penulisan seseorang sama sekali tidak miring, ini berarti mereka lebih menggunakan logika dibandingkan emosi mereka dalam menangani sebuah situasi. Tetapi mereka tetap mempunyai reaksi emosional yang tinggi terhadap lingkungan sekitar mereka.
SPASI ANTAR KATA
Besarnya spasi yang digunakan antara kata-kata dalam penulisan menunjukkan tingkat kenyamanan pada saat berkomunikasi.
spasi antar kata
UKURAN SPASI KECIL
Menunjukkan bahwa Anda adalah orang dengan keinginan komunikasi yang tinggi dan tidak takut untuk menunjukkannya secara fisikal.
UKURAN SPASI BESAR
Jika ukuran spasi antara kata cukup besar maka hal itu menandakan bahwa Anda adalah orang yang membutuhkan ruang tersendiri dalam komunikasi dan tidak ingin terlalu dekat dengan orang.
UKURAN TULISAN
Ukuran dari tulisan tangan menentukan bagaimana seseorang melihat diri mereka dari sudut pandang mereka sendiri dan tingkat konsentrasi mereka.
ukuran tulisan
BESAR
Orang tersebut mempunyai kepribadian yang ramah dan memandang diri mereka sendiri sebagai orang dengan kepribadian kuat. Mereka biasanya tidak dapat fokus kepada satu hal terlalu lama dan lebih terlihat melakukan banyak pekerjaan dalam satu waktu.
KECIL
Memiliki tingkat konsentrasi yang tinggi dan sangat perhatian dengan detail kecil. Tetapi biasanya mereka lebih pemalu dan introvert pada kepribadiannya, dimana mereka memandang diri mereka sendiri sebagai orang dengan kepribadian yang pemalu.
BIASA
Merupakan orang yang gampang beradaptasi dengan situasi apapun karena kepribadiannya yang fleksibel. Tingkat konsentrasi orang ini dapat dikatakan cukup baik, tetapi mereka juga dapat teralihkan dengan mudah.
ARAH TULISAN
Untuk menilai kepribadian seseorang dari tulisan tangan, lebih baik orang tersebut menulis di kertas yang tidak bergaris. Hal ini untuk melihat bagaimana arah tulisan mereka, apakah menaik, menurun atau lurus. 
arah tulisan
MENAIK/MENURUN
Jika menaik maka menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang positif, entusias dan berkeinginan kuat. Sedangkan jika menurun, menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang pesimis.
BERGELOMBANG
Terkadang, Anda mungkin pernah melihat bahwa gaya penulisan seseorang terkadang menaik terkadang menurun. Hal ini menunjukkan bahwa mood orang tersebut gampang berubah. Tetapi memiliki sedikit gelombang pada awal penulisan sudah biasa, dan menunjukkan emosi yang seimbang.
LURUS
Seseorang yang menulis lurus menunjukkan bahwa orang tersebut memiliki tingkat kontrol diri yang tinggi, dapat diandalkan dan tingkat emosional yang terjaga.
HURUF KAPITAL
Hubungan dan ukuran huruf kapital dengan huruf tidak kapital sesudahnya menggambarkan tingkat percaya diri yang dimiliki seseorang.
huruf kapital
HURUF KAPITAL DENGAN UKURAN YANG BERBEDA JAUH DENGAN HURUF KECIL
Menunjukkan bahwa orang tersebut adalah orang dengan kepercayaan diri yang tinggi, semakin berbeda ukurannya maka semakin tinggi tingkat kepercayaan diri yang dimilikinya. Bahkan dalam beberapa kasus, tingkat kepercayaan diri tersebut dapat dikatakan angkuh.
HURUF KAPITAL YANG BERUKURAN SAMA DENGAN HURUF KECIL
Menunjukkan orang tersebut adalah orang jujur dan rendah hati dengan tingkat kepercayaan diri yang biasa saja, tetapi jika dibandingkan dengan orang lain dapat terlihat lebih ke arah pemalu.
LINGKARAN
Lihat lingkaran yang terdapat pada saat seseorang menulis huruf L dan E, ini menunjukkan bagaimana mereka mengekspresikan diri mereka.
lingkaran pada huruf l dan e
LINGKARAN DI HURUF L KECIL
Orang yang memiliki gaya penulisan ini suka mengekang diri mereka sendiri dalam mengekspresikan diri mereka. Hal ini menandakan bahwa mereka suka melihat dan menilai situasi sebelum mengekspresikan diri mereka.
LINGKARAN DI HURUF L BESAR
Merupakan orang yang spontan dan santai, terlihat mudah dalam mengekspresikan diri mereka sendiri.
LINGKARAN DI HURUF E KECIL
Biasanya orang dengan lingkaran kecil pada huruf e akan lebih curigaan dan tidak dapat dipengaruhi dalam argumen yang terkait atau berdasar pada emosi. 
LINGKARAN DI HURUF E BESAR
Hal ini menandakan mereka sangatlah terbuka dan suka menikmati hal-hal baru dalam hidup mereka.
GAYA PENULISAN HURUF S
Bagaimana seseoran menulis huruf s dapat memberikan pengetahuan yang berbeda-beda atas kepribadian seseorang.
penulisan huruf s
TERLIHAT BULAT
Ini menunjukkan orang tersebut suka menghindari konflik, suka berkompromi dan berusaha menyenangi orang-orang di sekitarnya.
TAJAM KE ATAS
Intelektual dan senang mempelajari hal-hal yang baru. Semakin tinggi dan tajam huruf s yang dimiliki, maka semakin menunjukkan seberapa ambisius orang tersebut.
MEMILIKI LINGKARAN YANG TERLIHAT JELAS DI BAWAH
Orang yang huruf S-nya memiliki lingkaran yang terlihat jelas di bawah menunjukkan orang tersebut jarang mengikuti keinginan mereka sendiri, dimana mereka bertindak karena situasi yang dihadapi.
--
Sekilas mengenai cara membaca kepribadian seseorang dari tulisan tangannya, poin-poin di atas hanyalah sedikit dari ilmu grafologi yang ada. Seperti yang telah sering dikatakan terkait atas menilai kepribadian seseorang, setiap manusia itu unik dan penilaian di atas mungkin hanya dapat dipraktikkan secara general tidak benar-benar menunjukkan karakter orang tersebut secara detail.

10 Perbedaan antara Pria dan Wanita

Selain dari perbedaan anatomi fisik yang jelas, wanita dan pria memiliki perbedaannya tersendiri. Dalam hal sosial, intelektual, dan terlebih lagi kepribadian. Artikel berikut akan membahas mengenai 10 perbedaan yang mendasar antara pria dan wanita.
Berikut video singkat mengenai perbedaan wanita dan pria oleh Wah!Banana.
1. KOMUNIKASI
komunikasi
Biasanya, dalam berkomunikasi wanita lebih berhasil daripada pria. Hal ini disebabkan karena mereka berusaha untuk mencari solusi yang bekerja bagi semua orang, membicarakan setiap isu terkait dan berusaha menangkap tanda-tanda non-verbal seperti nada, emosi dan empati.
Di sisi lain, pria lebih berorientasi tindakan, sedikit berbicara dan agak lebih menyendiri. Pria memiliki kesulitan dalam hal emosi yang tidak dibicarakan. Jadi, pada saat seorang pria menanyakan seorang wanita apakah ada yang salah dan wanita itu menjawab "Tidak ada," maka ia akan menganggapnya benar-benar tidak ada.
2. EMOSI
emosi
Salah satu hal paling jelas mengenai perbedaan antara pria dan wanita adalah emosi. Wanita mempunyai sistem limbik (struktur neural di otak terkait emosi) yang lebih besar daripada pria, hal ini memperbolehkan mereka untuk lebih "mendalami" perasaan mereka dan lebih baik mengekspresikan diri mereka.
Mungkin karena inilah wanita lebih baik dalam menangani anak-anak. Ironisnya, semakin besar sistem limbik maka semakin besar peluang depresi, apalagi jika sedang dalam siklus menstruasi atau perubahan hormon sehabis melahirkan.
3. RASA SAKIT
rasa sakit
Wanita dan pria mempersepsikan rasa sakit dalam arti yang berbeda. Studi menunjukkan bahwa wanita lebih membutuhkan morfin lebih banyak daripada pria untuk mengurangi rasa sakit dalam tingkat yang sama. Studi juga membuktikan bahwa wanita menunjukkan rasa sakit tersebut dengan suara dan mencari tindakan penyembuhan lebih cepat dibanding pria.
Pada saat rasa sakit terjadi, riset menunjukkan bahwa pria mengaktifkan amygdala kanan (terkait dengan fungsi eksternal) sedangkan wanita amygdala kiri (fungsi internal). Hal ini-lah yang menyebabkan wanita merasakan sakit melebihi pria, walaupun mereka dapat menangani rasa sakit lebih baik (sebagai contoh saat melahirkan).
4. MAKANAN
makan
Pada saat pria pergi membeli makanan, biasanya mereka akan lebih mencari daging dan daging serta apapun yang membantu meningkatkan rasa dari daging tersebut. Tapi pada dasarnya mereka tidak merasakan ada yang salah dengan memakan makanan yang sama setiap harinya. Hal ini disebabkan pria memikirkan makanan hanyalah makanan.
Di sisi lain, wanita ingin memakan sesuatu yang terlihat 'cantik' daripada hanya sekedar makanan. Mereka juga tidak menginginkan makanan yang sama setiap harinya. Mungkin ini-lah salah satu hal yang menyebabkan mereka dapat makan hanya sedikit.
5. INGATAN
ingatan
Pria mempunyai ingatan yang lebih pendek dibandingkan wanita. Hal inilah biasa yang membuat pria terkadang berada di pihak yang salah karena telah merupakan kejadian-kejadian penting  seperti ulang tahun dan sebagainya. Sedangkan wanita akan mengingat 'segalanya', dan mereka tidak akan membiarkan suatu isu 'terlupakan' hingga isu itu benar-benar selesai. Bahkan walaupun isu itu telah selesai, mereka tetap akan mengingatnya.
Tetapi uniknya, ada perkataan yang mengatakan bahwa terkait atas melupakan pacar atau pasangannya, pria memang cepat melupakan pasangannya, tetapi secara emosional mereka masih mengingatnya. Sedangkan jika wanita memutuskan untuk melupakan pasangannya maka mereka benar-benar akan melupakannya. Ada perkataan ibarat wanita me-klik tombol "delete" sedangkan pria "save as...".
6. KINERJA OTAK
kinerja otak
Seperti yang Anda ketahui, otak manusia dapat dibagi menjadi dua bagian, yakni otak kiri dan otak kanan. Dimana otak kiri terkait dengan fungsi logika dan perhitungan sedangkan otak kanan terkait dengan fungsi kreativitas dan emosi. 
Mungkin melalui penjelasan di atas, Anda telah mengira-ngira bahwa pria lebih kuat terkait dengan penggunaan otak kiri sedangkan wanita lebih mengarah ke otak kanan. Ya, itu benar, hal inilah kenapa pria lebih berorientasi tugas dalam memecahkan masalah, sedangkan wanita lebih memecahkannya secara kreatif.
7. BAHASA
bahasa
Dua bagian di otak yang bertanggungjawab dalam fungsional bahasa (linguistik) ditemukan bahwa pada wanita lebih besar daripada pria. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa wanita lebih cepat beradapatasi dalam subjek berbasis bahasa dan pemikiran terkait bahasa.
Pria hanya melakukan pemrosesan bahasa hanya pada satu sisi otak saja sedangkan wanita melakukannya pada kedua sisi.
8. PENGLIHATAN
penglihatan
Terkait atas indra penglihatan, ada perbedaan yang cukup jelas antara pria dan wanita. Pria dapat melihat tulisan lebih baik dan dapat melihat lebih baik dalam kegelapan, sedangkan wanita dapat melihat warna lebih baik, dengan jangkauan penglihatan yang lebih luas.
Mungkin terkait atas penglihatan warna yang lebih baik, disebabkan karena wanita lebih mempunyai kekebalan yang lebih baik terkait buta warna. Hal ini karena agar seorang wanita menderita buta warna, kedua orang tuanya harus menderita buta warna juga baik hanya sebagai bawaan (carrier) atau penderita. Sedangkan pria cukup salah satu orang tuanya yang menderita buta warna baik carrier atau tidak.
9. KEBERSIHAN
kebersihan
Terkait atas kebersihan, Anda dapat melihatnya di bawaan wanita dimana wanita lebih terbiasa menyediakan segala sesuatu sebelum hal tersebut terjadi. Seperti mereka akan membawa tisu, sisir, kaca atau bahkan gunting kuku. Sedangkan pria hanya membawa diri, dompet dan handphone. Inilah yang menyebabkan wanita lebih bersih dibandingkan pria, karena mereka telah memiliki 'perlengkapannya' sendiri.
Hal ini mungkin disebabkan karena wanita memiliki penciuman yang lebih baik dibandingkan pria. Penelitian menunjukkan bahwa terkait atas penciuman, wanita mengaktifkan wilayah otaknya lebih banyak dibandingkan pria.
10. PENUAAN
penuaan
Dalam hal ini, pria dapat dikatakan lebih baik. Wanita tidak mengalami penuaan yang sama dengan pria, mereka lebih memiliki kemungkinan untuk menderita dementia (kehilangan kemampuan kognitif yang lebih cepat daripada penuaan umumnya) lebih besar daripada pria. Kulit mereka juga lebih cepat menunjukkan keriput dibandingkan dnegan pria.
Di sisi lain, pria lebih cepat mengalami penurunan jaringan otak karena aliran darah ke otak pada wanita lebih cepat, dan kemungkinan pria mengalami kebotakan lebih tinggi dibandingkan wanita. Hal ini terkait atas kromosom X.
--
10 perbedaan dasar di atas menjelaskan perbedaan wanita dan pria secara umum, dan bukan sesuatu yang dapat digunakan sebagai patokan spesifik diri Anda maupun orang lain, hanya patokan umum. Karena Anda itu unik, sama halnya seperti orang lain.

10 Dongeng Disney dengan Kisah Asli yang Mengerikan

Walt Disney Studios atau lebih sering disebut dengan nama Disney merupakan salah satu studio film paling terkenal di dunia. Mereka banyak menghasilkan film yang musikal,membahagiakan dan dicintai banyak orang. Tetapi dikatakan ada kisah mengerikan terkait atas cerita asli film-film Disney. Hati-hati ini dapat menghancurkan masa kecil Anda.
Daftar berikut ini didapatkan dari adanya perkataan bahwa Disney mengubah cerita aslinya dan membuatnya lebih dicintai dengan kata khas "hidup bahagia selamanya" atau "live happy ever after". Walaupun hal ini masih jadi perdebatan, berikut 10 kisah asli di balik film-film ternama Disney.
1. SI KERUDUNG MERAH - MENGKANIBAL DAGING NENEKNYA, DIPERKOSA DAN MATI DIMAKAN SERIGALA
Si kerudung merah
Anda masih ingat dengan cerita si kerudung merah dan si serigala? Jika Anda tidak tahu, Anda dapat melihatnya di wikipedia. Intinya di akhir cerita si kerudung merah dan neneknya diselamatkan oleh seorang pemburu.
Kisah aslinya mengatakan si serigala adalah ogre atau manusia serigala. Si nenek dimakan dengan brutal dimana darah dan dagingnya masih ada. Si serigala kemudian menyekap si kerudung merah yang dipaksa untuk memakan daging si nenek, singkatnya mengkanibal daging neneknya. Berikutnya ia dipaksa telanjang dan diperkosa kemudian dimakan oleh serigala.
2. CINDERELLA - MEMBUTAKAN KAKAK PEREMPUAN DAN MEMBUNUH IBUNYA
Cinderella
Kebanyakan dari Anda pasti tahu kisah cinderella dimana anak tiri dianiaya oleh keluarganya dan akhirnya bertemu pangeran dan hidup bahagia selamanya karena sebuah sepatu copot saat ia kabur dari istana.
Pada kenyataannya, tidak ada keberuntungan seindah itu. Sepatu yang copot disebabkan karena pangeran menyebarkan tar (aspal) di istana untuk mencegah Cinderella kabur, sayangnya rencananya gagal dan hanya 1 buah sepatu yang copot. Kemudian sepatu tersebut dicoba oleh kedua kakak perempuan Cinderella. Karena kaki mereka terlalu besar, satu memotong jari kakinya dan satunya lagi memotong tumitnya.
Seperti di dongengnya, Cinderella berteman dengan binatang-binatang dan di antara binatang itu ada burung. Burung-burung yang berteman dengan Cinderella ini menunjukkan ada darah di kaki kakak perempuan Cinderella ke si pangeran. Tidak hanya itu saja, burung-burung ini mematuk keluar mata kedua kakak perempuan Cinderella. Mereka akhirnya menjadi pengemis buta dan Cinderella hidup penuh kemewahan berlawanan dengan kakak perempuannya.
Kisah lain sesudah kisah ini mengatakan bahwa Cinderella melaporkan penganiayaan ibunya ke pemerintah dan pemerintah menyuruh Cinderella membunuh ibunya. Hal ini-pun dilakukan oleh Cinderella.
3. HANSEL DAN GRETEL - SI PENYIHIR ADALAH IBLIS DAN MEREKA MEMBUNUHNYA DENGAN MEMOTONG LEHERNYA
Hansel and gretel
Dalam versi yang dikenal dunia mengenai Hansel and Gretel, ada 2 anak kecil yang diletakkan ibu tirinya di hutan dan menemukan rumah permen dengan penyihir di dalamnya. Saat si penyihir menunjukkan cara memanaskan tempat memasak, Gretel mendorong si penyihir ke dalam api dan membebaskan Hansel dan kembali ke rumahnya. Si ayah mengusir ibu tiri dan mereka-pun hidup bahagia selamanya.
Dalam kisah aslinya, mereka berada di hutan bukan hanya karena ibu tiri mereka, tetapi karena penyiksaan yang dilakukan kedua orang tuanya. Dan si penyihir bukanlah penyihir melainkan iblis yang berusaha membuat kuda gergaji untuk membuat hansel dan gretel berdarah-darah. Kedua anak kecil ini pura-pura tidak tahu caranya dan mereka meminta demonstrasi, saat si iblis tidak sadar mereka memotong leher si iblis dan kabur.
4. PUTRI TIDUR - DIPERKOSA AYAHNYA DAN MELAHIRKAN DUA ANAK KEMBAR SELAGI TIDUR
Sleeping Beauty
Dalam kisah asli sleeping beauty atau putri tidur, ia tertusuk jarum dan tertidur selama seratus tahun hingga akhirnya si pangeran tiba, menciumnya dan membangunkannya. Mereka jatuh cinta, menikah dan hidup bahagia selamanya.
Ya, karena kita sedang membahas mengenai kisah asli yang mengerikan tentu kisah aslinya tidak seindah itu. Kisah aslinya adalah saat Si Raja melihat si putri tidur, ia memerkosanya. Sesudah 9 bulan, si putri melahirkan kedua anak kembar (dalam keadaan tidur). Salah satu anaknya menyedot jarinya, mengeluarkan serpihan dari jarinya dan membuatnya terbangun. Ia kemudian terbangun mengetahui ia telah menjadi ibu dari 2 orang anak dan merupakan hasil dari pemerkosaan ayahnya. Wow.
5. PIED PIPER OF HAMELIN - MENENGGELAMKAN 129 ANAK KECIL
Pied Piper of Hamelin
Pied Piper of Hamelin menceritakan mengenai sebuah desa yang dipenuhi tikus, kemudian datang seorangpria dengan baju penuh warna dan menawarkan melakukan pembersihan tkus tersebut dengan imbalan uang. Ia meniup serulingnya dan membawa keluar tikus-tikus tersebut.
Pada kisah aslinya, para orang desa tidak mau membayar Pied Piper. Pied Piper yang marah meniup kembali serulingnya dan membawa 130 anak kecil keluar dari desa ke sebuah sungai yang disana mereka ditenggelamkan. Hanya ada satu anak yang berhasil hidup karena tidak memiliki stamina untuk mengikuti Pied Piper. Kisah ini diperlembut dengan dimunculkan sebuah versi lain mengenai Pied Piper dimana ia membawa para anak kecil ini ke gua dan dikembalikan setelah orang-orang desa mau membayar Pied Piper.
6. PUTRI DUYUNG - BERSAMA SELAMANYA, TAPI DALAM KEMATIAN
putri duyung ariel
Beberapa dari Anda mungkin sudah tahu mengenai kisah kelam Putri Duyung (The Little Mermaid) yang berakhir dengan si putri duyung bunuh diri dan berubah jadi buih. Itu merupakan kisah asli yang dikarang oleh Andersen, tapi berasal dari sebuah kisah berjudul Undine oleh Friedrich de la Motte Fouque.
Di Undine, seorang ksatria menikah dengan roh air (Undine) yang mendapatkan jiwa manusia. Mereka menkah, sayangnya mereka hidup bersama dengan mantan pacar si ksatria bernama Bertilda yang juga merupakan kakak perempuan tiri Undines. Si ksatria jatuh cinta dengan Bertilda dan membuat paman Undine, roh air yang kuat, marah besar.
Untuk menenangkan kemarahan pamannya dan menyelamatkan si ksatria serta Bertilda, Undine melompat bunuh diri ke sungai yang mengamuk. Ksatri yang mengira Undines sudah meninggal, menikahi Bertilda. Pada kenyataannya Undine hanya kembali menjadi roh air dan ia kemudian membunuh si ksatria ini. Sesudah si ksatria dikubur, kuburannya dikelilingi sebuah aliran air. Undine dan si ksatria-pun hidup bersama selamanya dalam kematian.
7. SNOW WHITE - SI RATU DIPAKSA MENARI MENGGUNAKAN SEPATU BESI YANG SANGAT PANAS HINGGA MENINGGAL DAN SNOW WHITE TERBANGUN KARENA GUNCANGAN KUDA
Snow White
Dalam kisah asli Snow White, Si Ratu bukan meminta jantung Snow White, melainkan liver dan paru-parunya yang kemudian akan dijadikan santapan pada malam itu. Setelah mengetahui bahwa Snow White belum meninggal, ia mencoba membunuh Snow White dengan 3 cara. Yaitu dengan cara menarik korsetnya kencang-kencang, menggunakan sisir beracun dan akhirnya menggunakan apel beracun.
Para kurcaci yang mengira Snow White telah mati meletakkannya di peti mati. Si Pangeran lewat dan melihat kecantikan Snow White, ia-pun membawa pulang peti mati dan mayat Snow White dengan tujuannya yang tidak baik. Selagi peti mati Snow White ditarik kuda, Snow White memuntahkan potongan apel beracun dari mulutnya dan ia terbangun kemudian menikahi Si Pangeran, perlu diketahui bahwa ia terbangun karena guncangan kuda bukan ciuman Pangeran. Yang mengerikan sebelum menikah, Si Ratu dipaksa mengenakan sepatu besi yang sangat panas dan dipaksa menari hingga ia meninggal.
8. POCAHONTAS - DICULIK, DIPERKOSA, DIHAMILI DAN DIBUNUH DENGAN RACUN
Pocahontas
Seorang wanita pribumi yang menyelesaikan perselisihan pihak Inggris dan kaum pribumi dengan cintanya bersama pria Inggris. Tentu kisah itu sangat memukau dan penuh cinta. Tapi pada kenyataannya Pocahontas diculik, diperkosa dan dibunuh.
Di kisah aslinya, Pocahontas yang ditangkap oleh pihak Inggris dan dijadikan tawanan. Suaminya dibunuh dan Pocahontas diperkosa berkali-kali hingga hamil. Kemudian ia dinikahkan dengan seorang petani tembakau bernama John Rofle agar kehamilannya terlihat sah. Pocahontas-pun dijadikan simbol dari orang pribumi buas yang berhasil dijinakkan. Tidak lama setelah itu, Pocahontas mengetahui bahwa orang Inggris memiliki rencana untuk melenyapkan kaum pribumi. Karena orang-orang Inggris takut rencananya disebarluaskan, Pocahontas pun dibunuh dengan racun. Pocahontas saat itu hanya berumur 20 tahun.
9. TIGA BABI KECIL - SI BUNGSU MEMASAK HIDUP-HIDUP SI SERIGALA DAN MEMAKANNYA
3 babi kecil dan serigala
Kisah asli tiga babi kecil menceritakan mengenai rumah dua babi yang berhasil dihancurkan oleh serigala dan akhirnya kedua babi kecil ini mengungsi ke babi kecil yang paling cerdik, yaitu si bungsu. Si serigala tercebur ke tungku panas dan kabur menjadi serigala telanjang yang akhirnya tidak pernah muncul lagi. Tiga babi-pun hidup bahagia selamanya.
Cerita di atas merupakan cerita modern yang paling dikenal dunia sekarang ini. Tapi kisah asli tidak semanis itu. Kedua babi yang rumahnya dihancurkan dimakan oleh Serigala dan ketika si serigala berusaha menyelinap ke rumah si babi paling kecil, ia terjatuh dan masuk ke tungku panas yang memang sudah direncanakan oleh si babi paling kecil. Serigala ini-pun dimasak hidup-hidup oleh si babi kecil dan dijadikan santapannya. Dalam hal ini, berarti si babi bungsu menjadi kanibal karena ia secara tidak langsung juga memakan kedua babi lainnya.
10. HERCULES - MEMBUNUH MEGARA, MEROBEK KULITNYA SENDIRI DAN MEMBAKAR HIDUP-HIDUP DIRINYA SENDIRI
Hercules
Film Disney mengenai Hercules berakhir dengan Hercules hidup bahagia selamanya bersama Megara, kekasihnya. Tapi tahukah Anda mengenai asal mula cerita Hercules dalam kisah mitologi? Hercules merupakan nama lain dari Heracles, dimana ia merupakan anak Zeus yang lahir dari perselingkuhan Zeus dengan Alcmene.
Diceritakan bahwa dalam Mitologi Heracles memilik banyak kekasih dan merupakan simbol dari kekuatan seks. Ia menikahi Megara, memiliki dua anak tapi pada akhirnya membunuh kedua anak serta Megara sendiri karena disihir oleh Hera (istri Zeus). Singkat cerita, istri lainnya yang bernama Deianeira memberikan Heracles sebuah racun yang dikiranya adalah obat cinta. Hal ini karena Deianeira mengira Heracles sudah tidak mencintainya, yang tidak ia ketahui adalah obat cinta itu adalah racun mematikan yang berisi racun Hydra.
Racun tersebut-pun memakar kulit Heracles. Selagi ia mencoba merobek bajunya, ia juga merobek kulitnya membuat tulangnya terlihat. Hal ini membuat Deianeira bunuh diri dan Philocletes (guru Hercules) membuat api yang dimana digunakan Heracles untuk membakar dirinya hidup-hidup. Tapi karena dirinya abadi, ada bagian dalam dirinya yang abadi dan kembali menjadi dewa di Olimpus bersama dengan Hera dan Zeus. Mereka-pun akhirnya hidup bersama.
--

Bekerja Lebih Efisien Dengan Mengetahui Gaya Kerja Anda

Bagaimana cara seseorang bekerja pada dasarnya dapat dibagi menjadi 4 jenis atau gaya kerja, dan biasanya grup atau tim kerja yang baik memiliki keseimbangan akan 4 gaya kerja ini. Perusahaan-perusahaan besar memiliki banyak tim seperti itu dan mereka percaya diri akan gaya kerjanya. Jadi, apa gaya kerja Anda?
Selama bertahun-tahun pengalaman kerjanya, Shelley Prevost, co-founder dari Lamp Post Group, (sebuah perusahaan yang mengatur bagaimana seharusnya perusahaan start-up lainnya berjalan) melakukan banyak sekali uji kepribadian. Melalui uji kepribadian tersebut, ia menemukan bahwa cara atau gaya kerja setiap orang dapat dibagi menjadi 4 kategori, yakni Doer, Leader, Lover, dan Learner.
1. DOER - SI PEKERJA
doer si pekerja
Doer (si pekerja) suka melaksanakan atau menyelesaikan pekerjaan. Mereka merasa senang pada saat suatu pekerjaan telah diselesaikan, daftar telah dicek atau proyek telah dilewati. Sederhananya, mereka selalu fokus dan mendetail dalam upaya mereka, dan tidak terlalu senang dengan pekerjaan yang membutuhkan perencanaan terlalu matang terlebih dahulu.
Si pekerja biasanya terlalu fokus dan terkadang lupa untuk mengkomunikasikan apa yang mereka lakukan. Mereka suka dengan moto "Shoot, Fire, Aim" dimana pekerjaan dilakukan terlebih dahulu tanpa perencanaan yang sangat matang dan biasanya melupakan pentingnya nilai dari perencanaan itu sendiri.
2. LEADER - SI PEMIMPIN
leader
Seorang leader biasanya selalu berusaha untuk menciptakan sebuah visi dan memberikan inspirasi ke orang lain agar orang itu percaya akan visinya. Seorang leader atau pemimpin yang berkarisma akan membuat orang-orang untuk mendengarkan dan mengikuti dirinya. Tanpa adanya seorang pemimpin, sebuah tim hanya seperti berputar-putar di lingkaran tanpa tujuan.
Terkadang, seorang pemimpin atau leader dapat melupakan orang lain. Hal ini disebabkan ia selalu berada di depan dan lupa untuk melihat kembali orang-orang yang berada di belakang yang mengikutinya.
3. LOVER - SI PEMBANGUN RELASI
lover si pembangun relasi
Jika Anda suka berelasi atau bersosialisasi dengan rekan kerja atau orang-orang sekitar Anda, maka kemungkinan besar Anda adalah seorang lover. Si lover percaya bahwa dengan berdiri bersama orang lain, maka ia dapat lebih kuat. Ia selalu berusaha membangun harmoni dan mengatur relasi yang baik untuk mencapai sebuah konsensus. Jika Anda ingin tahu bagaimana perasaan rekan kerja Anda sebenarnya, tanyalah si Lover atau si pembangun relasi ini.
Kekurangan lover adalah mereka terkadang cukup buruk dalam hal mengikuti sebuah pekerjaan yang terlalu mendetail dan kurang mengamati sebuah pekerjaan. Walaupun ia dapat bersosialisasi dengan baik dan membuat orang-orang termotivasi, dalam pekerjaannya terkadang ia "kurang".
4. LEARNER - SI PELAJAR
learner
Learner dapat diibaratkan sebagai seorang peneliti, pelajar atau guru. Orang dengan gaya ini suka sekali mempelajari dan mengerjakan hal-hal yang baru, jika ada masalah ia berusaha mengerti akan masalah tersebut. Mereka disiplin, santai dan suka berpikir secara strategis.
Tapi, tanpa adanya koordinasi atau bekerja sama dengan orang lain, Learner tidak akan berkembang banyak. Mereka membutuhkan sebuah tim untuk melakukan strategi yang telah direncanakannya untuk menyelesaikan suatu masalah. 
--
Jadi, apa gaya kerja Anda dan rekan kerja Anda? Dengan mengetahui hal tersebut, Anda dapat memberikan tugas-tugas yang sesuai untuk rekan kerja Anda dan diri Anda sendiri, sehingga potensial kerja dapat lebih di-optimalkan.
Ingatlah kata-kata Albert Einstein, "Setiap orang itu Jenius. Tetapi jika Anda menilai seekor ikan dari kemampuannya memanjat pohon, ia akan percaya seumur hidupnya bahwa ia itu bodoh."

Ternyata Marah Dapat Memberikan Dampak Positif

Setiap orang pasti pernah merasakan yang namanya marah dan banyak sekali yang mengatakan bahwa marah-marah itu tidak baik. Tapi ternyata marah dapat memberikan efek atau dampak positif bagi diri kita, bahkan dapat menguntungkan kita. Berikut penjelasannya.
MENGAPA KEMARAHAN SERING DIPANDANG NEGATIF
marah dan efek negatif
Kemarahan sering didefinisikan sebagai sebuah reaksi yang tidak baik atau tidak mengenakkan, baik secara emosional atau secara perilaku). Secara umum, kemarahan berisikan 3 komponen, yaitu pikiran (pemikiran negatif), perasaan (kekecewaan, frustasi, emosi) dan tindakan (berteriak, kekerasan fisik).
Ketiga hal  ini tentu dipandang tidak baik (negatif) dan sering tidak diterima di masyarakat umum. Salah satu penyebabnya adalah karena banyaknya orang yang menunjukkan kemarahan mereka dalam cara yang salah dan negatif.
Inilah juga yang menjadi penyebab mengapa banyak sekali orang yang berusaha menekan atau menahan dalam-dalam kemarahan mereka, yang pada akhirnya akan keluar dalam bentuk kemarahan besar. Studi juga menunjukkan bahwa menahan kemarahan hanya akan memperburuk pengalaman dan rasa sakit di belakangnya, bahkan pada akhirnya akan mengarah ke kegelisahan dan depresi.
KEMARAHAN DAN EFEK POSITIFNYA
Berlawanan dengan itu, jika kita tidak menahan perasaan marah tersebut dan menunjukkannya dalam cara yang baik maka akan dapat memberikan beberapa efek positif. Beberapa efek positif itu dapat berupa:
MEMOTIVASI ORANG-ORANG UNTUK LEBIH PERCAYA DIRI DAN OPTIMIS
marah dapat memotivasi orang
Dengan kita marah maka tentu orang yang menjadi subjek dari mengapa kita marah ini dan tempat kita mengeluarkan rasa marah kita, akan lebih mengerti penyebab mengapa kita marah dan berusaha untuk tidak mengulanginya lagi. Hal ini tentu membuat mereka lebih percaya diri dan optimis jika menghadapi situasi yang serupa dan menanganinya dalam cara yang dapat diterima kita.
MENGURANGI STRES DAN KEGELISAHAN
marah dapat memberikan efek positif
Walaupun secara prakteknya kita tidak akan merasakan hal ini, malah kita mungkin akan merasakan rasa stres karena marah, ternyata studi menunjukkan bahwa dengan marah maka ternyata itu mengurangi tingkat stres kita dan mengurangi rasa sakit dari marah tersebut. Tentu saja yang dibicarakan di sini bukan kemarahan yang dihasilkan karena kita menyimpannya dalam-dalam dan telah menumpuk.
MEMBERIKAN EFEK POSITIF DALAM HUBUNGAN INTERPERSONAL
marah dan hubungan interpersonal
Menunjukkan rasa marah kita dalam sebuah perilaku yang masih dapat diterima (bukan dengan 'meledak-ledak') ternyata dapat memberikan efek positif dalam hubungan interpersonal. Pernahkan Anda melihat bahwa setelah dua orang teman bertengkar dan begitu baikan, mereka terlihat lebih dekat? Ini disebabkan karena kemarahan tersebut membuat kita mengerti satu sama lainnya.
Jika kita melihatnya dalam sudut pandang yang berbeda, kemarahan dapat memberikan efek positif yang sangat baik bagi diri kita. Selain hal-hal di atas, kemarahan juga menandakan bahwa ada sesuatu yang salah dalam situasi yang kita hadapi, mungkin kemarahan jugalah yang menyebabkan mengapa orang-orang berusaha mencari obat di balik suatu penyakit, mengapa seseorang meninggalkan hubungan yang buruk.
TIPS MENANGANI KEMARAHAN DAN MENGELUARKANNYA DALAM CARA YANG TEPAT
Berdasarkan penjelasan efek-efek positif dari kemarahan di atas, apakah kita harus selalu menunjukkan kemarahan begitu itu muncul? Begitu kita tersinggung sedikit, apakah kita harus selalu marah? Bukankah kemarahan juga hanya akan memperburuk perasan orang lain dan bahkan ekstrimnya dapat membuat kita pingsan?
pengaturan marah
Tentu saja tidak, yang kita bicarakan mengenai 'kemarahan dapat memberikan efek positif' di sini adalah jika kita mengetahui bahwa kita sudah mulai marah dan mengeluarkannya dalam perilaku yang positif, walaupun kita masih marah. Berikut tips-tipsnya.
1. BERHENTI
Begitu Anda merasakan diri Anda mulai menimbun kemarahan, berhentilah sejenak dan atur nafas Anda. Ketahui bahwa Anda sudah mulai marah. Tanda-tanda kemarahan sendiri sangatlah mudah ditemukan, otot mulai menegang, muka panas, tangan mulai 'gatal', nafas pendek, suara meninggi.
2. BERPIKIR
Bayangkan konsekuensi dari jika Anda marah, baik untuk diri Anda, maupun untuk subjek atau orang yang menjadi penyebab mengapa Anda marah. Sebagai contoh, Anda dapat berpikir seperti jika saya marah maka saya sendiri yang akan malu, saya akan menyakiti orang ini, dan seterusnya.
3. TANYA
Tanyakan diri Anda apa yang menjadi penyebab mengapa Anda marah, apakah situasi tersebut membutuhkan Anda marah? Apakah Anda marah karena situasi lalu? Fokuskan diri Anda untuk mengetahui apakah kemarahan Anda masih tepat, kemudian cari tahu bagaimana penyebab kemarahan Anda dapat dipenuhi.
4.KELUARKAN
Tanyakan juga diri Anda bagaimana Anda dapat mengurangi kemarahan itu. Beberapa cara terbaiknya adalah berjalan-jalan, mandi, mendengarkan musik, tidur, menelepon teman, olahraga, meditasi. Tidak apa-apa jika memang membutuhkan waktu beberapa jam atau beberapa hari untuk mengurangi kemarahan Anda. 
Yang penting di sini adalah agar Anda dapat kembali ke situasi dimana Anda dapat tenang dan dapat berkomunikasi dalam sebuah perilaku yang baik. Begitu Anda siap 'menceramahi' orang yang menjadi penyebab kemarahan Anda, perhaluslah. Daripada mengatakan 'Kamu', lebih katakan 'Saya' ("Saya tidak suka orang yang ..." daripada "Kamu itu ..."). Ingatlah juga untuk mendengarkan alasan orang tersebut, agar komunikasi tidak satu arah.
5. HADIAH
Hadiahi diri Anda. ketahuilah bahwa menangani kemarahan itu sangatlah sulit dan Anda sudah berhasil melakukannya tanpa perlu dalam sebuah perilaku yang 'meledak-ledak' (negatif). INi dapat berupa makanan, berendam, nonton dan sebagainya.
--
Kesimpulannya adalah kemarahan memang dapat memberikan efek positif, hanya jika kita menunjukkannya dalam cara yang benar. Bukan dalam cara yang dikenal secara umum dengan 'meledak-ledak' dan benar-benar negatif.

Tipe Kepribadian Dari golongan Darah

longan darah manusia dibagi menjadi empat, yakni O, A, B dan AB. Berdasarkan golongan darah ini, kita dapat menilai kepribadian atau karakter seseorang. Bahkan di beberapa negara, ada orang-orang yang mempercayai golongan darah telah menentukan karir seseorang sejak ia lahir. Berikut bahasan kepribadian seseorang terkait atas golongan darahnya.
kepribadian berdasarkan golongan darah
Kepribadian atau Karakter Menurut Golongan Darah Secara Umum
Berikut merupakan kerpribadian-kepribadian orang berdasar kepada golongan darah secara umumnya. Tapi hal ini tidak menentukan secara pasti kepribadian seseorang, karena setiap manusia merupakan kepribadian yang unik dan tidak dapat dinilai hanya berdasar kepada golongan darah ini. Deskripsi kepribadian berikut ini hanya dapat dijadikan referensi secara garis besar.
Orang yang memiliki golongan darah O, mempunyai karakter atau kerpibadian yang paling fleksibel dibandingkan tipe darah lain. Hal ini menyebabkan golongan darah ini dikatakan yang paling dapat bertahan dalam keadaan apapun.
Orang bertipe golongan darah ini sering tidak memiliki keinginan kuat akan suatu tujuan, hal ini disebabkan karena ketidakjelasan tujuan mereka. Jika mereka sudah memiliki peluang/keinginan akan tujuan mereka, orang dengan golongan darah O tersebut akan berusaha meraih hal tersebut dengan memberikan semua kemampuannya.
Golongan darah O dikatakan memiliki karakter yang terbuka, energik, dan sosial tetapi mereka susah untuk menerima orang yang baru mereka kenal ke lingkup pertemenan mereka. Mereka juga suka menjadi pusat perhatian dan mereka disukai karena kejujuran dan rasa percaya diri mereka.
Tipe golongan darah O ini dianggap merupakan jenis darah yang paling baik di beberapa negara, contohnya seperti Jepang. Walaupun ada yang mengatakan bahwa golongan darah O merupakan golongan darah dengan temperamen yang sensitif, suka mengikuti orang dan tidak berpendirian, mereka juga dikatakan merupakan golongan darah yang memiliki sifat kepemimpinan paling besar.
Tipe golongan darah A jika diminta untuk melakukan suatu pekerjaan, mereka akan berusaha keras untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut dengan rapi dan baik. Orang-orang puas dengan pekerjaan mereka karena karakter tipe golongan darah A yang tenang, sabar, bertanggung jawab dan selalu merencanakan segala sesuatunya.
Orang bertipe golongan darah A ini biasanya pemalu dan tidak suka untuk berada dalam keramaian, tetapi mereka sopan dan bertanggung jawab. Hal ini disebabkan karena mereka adalah orang yang selalu serius, cukup sensitif, dan susah untuk beradaptasi akan perubahan yang cepat.
Orang dengan tipe golongan darah A adalah orang yang perfeksionis dalam pekerjaan mereka, dan juga artistik. Mereka selalu berhati-hati dalam pekerjaan mereka agar tidak terjadi kesalahan, merencanakan segala sesuatunya sebelum melakukan sesuatu.
Tipe Golongan darah B tidak suka untuk berada dalam keadaan dimana mereka harus melakukan sesuatu yang tidak mereka lakukan atau mereka tahu mereka akan kalah. Karena hal ini, mereka selalu menjadi spesialis di pekerjaan mereka, tetapi mereka kurang dapat diajak bekerja sama.
Orang bergolongan darah B dikatakan suka menyepelekan keadaan sehingga mereka selalu santai. Mereka juga tidak suka dengan peraturan yang mengikat mereka, dan mereka selalu melakukan apa yang mereka inginkan. Walaupun mereka selalu berbicara terang-terangan tanpa memikirkan orang lain, mereka disukai oleh sifat 'blak-blakannya' ini.
Walaupun mereka kurang mempertimbangkan perasaan orang lain, mereka adalah golongan darah yang dapat dipercaya dalam sebuah relasi.
Orang bertipe golongan darah AB dikatakan mempunyai ruang dunia mereka sendiri dan mereka tidak menyukai jika ada yang  masuk ke dalam hal tersebut. Mereka adalah golongan darah yang paling susah diprediksi dan selalu berubah-ubah tergantung atas mood mereka.
Di sisi lain, orang bertipe golongan darah AB dikatakan sangat bertanggung jawab dan mudah dipercaya. Hal ini mungkin disebabkan karena golongan darah AB yang selalu rasional dan suka menganalisa sesuatu.
Dalam relasinya, orang dengan tipe golongan darah AB ini sangat pintar dalam mekritik seseorang secara terang-terangan, hal ini dapat menyakit tapi juga membangun seseorang. Terakadang mereka berpikir mereka lebih superior di antara yang lain, tapi mereka sangat mengangumkan dalam bernegosiasi.
Golongan darah AB, dikatakan merupakan golongan darah terburuk di Jepang karena mereka suka melakukan pekerjaan mereka dalam cara mereka sendiri dan suka untuk lari dari persoalan. Bahkan dalam kelompok kerja perusahaan, orang-orang tidak suka bekerja bersama  mereka. Hal ini mungkin disebabkan karena kepribadian mereka yang susah diprediksi, tetapi jika seseorang sudah mengenal mereka lebih baik mereka adalah orang yang sangat bertanggung jawab.
komik tipe kepribadian berdasarkan golongan darah terkait hadiah
Penelitian:
  1. Golongan Darah O - Queen Elizabeth II, Elvis Presley, Saito Hajime (Anime Samurai X)
  2. Golondan Darah A - Britney Spears, Jet Li, Haruno Sakura (Anime Naruto)
  3. Golongan Darah B - Leonardo Dicaprio, Paul McCartney, Uzumaki Naruto (Anime Naruto)
  4. Golongan Darah AB - Park Jin Young (JYP), Jackie Chan, Uchiha Sasuke (Anime Naruto)
Berikut merupakan penjabaran tipe kepribadian golongan darah berdasar pada beberapa kategori, hal ini juga didasarkan kepada komik golongan darah di samping yang berasal dari comic.naver.com (Bahasa Korea). Mungkin Anda tertarik untuk membaca komik ini dalam bentuk Bahasa Inggris pada http://simplebloods.tumblr.com.

Sering terlambat pada saat janjian:
  1. B (terlalu santai)
  2. O (flamboyan)
  3. AB (mudah mengganti kegiatan)
  4. A (selalu disiplin)
Yang paling banyak menjadi direktur dan pemimpin:
  1. O (berjiwa kepemimpinan dan suka memecahkan masalah)
  2. A (tekun dan teliti)
  3. B (sensitif dan cepat ambil keputusan)
  4. AB (kreatif dan berani beresiko, tetapi sulit untuk mengerti pemikirannya)
Yang tidurnya paling nyenyak dan susah dibangunkan:
  1. B (tetap nyenyak walaupun ada Bencana Alam)
  2. AB (jika sedang kepingin, tidur adalah segalanya)
  3. A (tidur minimal 8 jam, sangat disiplin)
  4. O (baru tidur kalau memang capek dan dibutuhkan)
Yang paling panjang umur:
  1. O (tidak gampang stres dan memiliki antibodi yang baik)
  2. A (hidupnya disiplin dan teratur)
  3. B (mudah cari hiburan untuk menghilangkan stres)
  4. AB (berantakan)
Yang paling disukai untuk menjadi teman:
  1. O (sportif)
  2. A (selalu on time dan teratur)
  3. AB (kreatif atau penuh dengan ide)
  4. B (sangat moody)
Penyakit yang mudah menyerang:
  1. A (Stres dan pusing)
  2. B (lemah terhadap flu dan penyakit paru-paru)
  3. O (gangguan pencernaan dan mudah sakit perut)
  4. AB (kanker dan serangan jantung)
Walaupun memang secara umum, karakter atau keripadian seseorang tidak berbeda jauh dari penjabaran yang disebutkan di atas, namun setiap orang itu unik dan kepribadian mereka tidak dapat disamakan secara persis dengan penjabaran di atas. Ini disebabkan oleh berbagai faktor yang mempengaruhi setiap orang, yakni keluarga, pertemanan, masyarakat sekitar, dan sosialnya.

Ternyata Marah Dapat Memberikan Dampak Positif

Setiap orang pasti pernah merasakan yang namanya marah dan banyak sekali yang mengatakan bahwa marah-marah itu tidak baik. Tapi ternyata marah dapat memberikan efek atau dampak positif bagi diri kita, bahkan dapat menguntungkan kita. Berikut penjelasannya.
MENGAPA KEMARAHAN SERING DIPANDANG NEGATIF
marah dan efek negatif
Kemarahan sering didefinisikan sebagai sebuah reaksi yang tidak baik atau tidak mengenakkan, baik secara emosional atau secara perilaku). Secara umum, kemarahan berisikan 3 komponen, yaitu pikiran (pemikiran negatif), perasaan (kekecewaan, frustasi, emosi) dan tindakan (berteriak, kekerasan fisik).
Ketiga hal  ini tentu dipandang tidak baik (negatif) dan sering tidak diterima di masyarakat umum. Salah satu penyebabnya adalah karena banyaknya orang yang menunjukkan kemarahan mereka dalam cara yang salah dan negatif.
Inilah juga yang menjadi penyebab mengapa banyak sekali orang yang berusaha menekan atau menahan dalam-dalam kemarahan mereka, yang pada akhirnya akan keluar dalam bentuk kemarahan besar. Studi juga menunjukkan bahwa menahan kemarahan hanya akan memperburuk pengalaman dan rasa sakit di belakangnya, bahkan pada akhirnya akan mengarah ke kegelisahan dan depresi.
KEMARAHAN DAN EFEK POSITIFNYA
Berlawanan dengan itu, jika kita tidak menahan perasaan marah tersebut dan menunjukkannya dalam cara yang baik maka akan dapat memberikan beberapa efek positif. Beberapa efek positif itu dapat berupa:
MEMOTIVASI ORANG-ORANG UNTUK LEBIH PERCAYA DIRI DAN OPTIMIS
marah dapat memotivasi orang
Dengan kita marah maka tentu orang yang menjadi subjek dari mengapa kita marah ini dan tempat kita mengeluarkan rasa marah kita, akan lebih mengerti penyebab mengapa kita marah dan berusaha untuk tidak mengulanginya lagi. Hal ini tentu membuat mereka lebih percaya diri dan optimis jika menghadapi situasi yang serupa dan menanganinya dalam cara yang dapat diterima kita.
MENGURANGI STRES DAN KEGELISAHAN
marah dapat memberikan efek positif
Walaupun secara prakteknya kita tidak akan merasakan hal ini, malah kita mungkin akan merasakan rasa stres karena marah, ternyata studi menunjukkan bahwa dengan marah maka ternyata itu mengurangi tingkat stres kita dan mengurangi rasa sakit dari marah tersebut. Tentu saja yang dibicarakan di sini bukan kemarahan yang dihasilkan karena kita menyimpannya dalam-dalam dan telah menumpuk.
MEMBERIKAN EFEK POSITIF DALAM HUBUNGAN INTERPERSONAL
marah dan hubungan interpersonal
Menunjukkan rasa marah kita dalam sebuah perilaku yang masih dapat diterima (bukan dengan 'meledak-ledak') ternyata dapat memberikan efek positif dalam hubungan interpersonal. Pernahkan Anda melihat bahwa setelah dua orang teman bertengkar dan begitu baikan, mereka terlihat lebih dekat? Ini disebabkan karena kemarahan tersebut membuat kita mengerti satu sama lainnya.
Jika kita melihatnya dalam sudut pandang yang berbeda, kemarahan dapat memberikan efek positif yang sangat baik bagi diri kita. Selain hal-hal di atas, kemarahan juga menandakan bahwa ada sesuatu yang salah dalam situasi yang kita hadapi, mungkin kemarahan jugalah yang menyebabkan mengapa orang-orang berusaha mencari obat di balik suatu penyakit, mengapa seseorang meninggalkan hubungan yang buruk.
TIPS MENANGANI KEMARAHAN DAN MENGELUARKANNYA DALAM CARA YANG TEPAT
Berdasarkan penjelasan efek-efek positif dari kemarahan di atas, apakah kita harus selalu menunjukkan kemarahan begitu itu muncul? Begitu kita tersinggung sedikit, apakah kita harus selalu marah? Bukankah kemarahan juga hanya akan memperburuk perasan orang lain dan bahkan ekstrimnya dapat membuat kita pingsan?
pengaturan marah
Tentu saja tidak, yang kita bicarakan mengenai 'kemarahan dapat memberikan efek positif' di sini adalah jika kita mengetahui bahwa kita sudah mulai marah dan mengeluarkannya dalam perilaku yang positif, walaupun kita masih marah. Berikut tips-tipsnya.
1. BERHENTI
Begitu Anda merasakan diri Anda mulai menimbun kemarahan, berhentilah sejenak dan atur nafas Anda. Ketahui bahwa Anda sudah mulai marah. Tanda-tanda kemarahan sendiri sangatlah mudah ditemukan, otot mulai menegang, muka panas, tangan mulai 'gatal', nafas pendek, suara meninggi.
2. BERPIKIR
Bayangkan konsekuensi dari jika Anda marah, baik untuk diri Anda, maupun untuk subjek atau orang yang menjadi penyebab mengapa Anda marah. Sebagai contoh, Anda dapat berpikir seperti jika saya marah maka saya sendiri yang akan malu, saya akan menyakiti orang ini, dan seterusnya.
3. TANYA
Tanyakan diri Anda apa yang menjadi penyebab mengapa Anda marah, apakah situasi tersebut membutuhkan Anda marah? Apakah Anda marah karena situasi lalu? Fokuskan diri Anda untuk mengetahui apakah kemarahan Anda masih tepat, kemudian cari tahu bagaimana penyebab kemarahan Anda dapat dipenuhi.
4.KELUARKAN
Tanyakan juga diri Anda bagaimana Anda dapat mengurangi kemarahan itu. Beberapa cara terbaiknya adalah berjalan-jalan, mandi, mendengarkan musik, tidur, menelepon teman, olahraga, meditasi. Tidak apa-apa jika memang membutuhkan waktu beberapa jam atau beberapa hari untuk mengurangi kemarahan Anda. 
Yang penting di sini adalah agar Anda dapat kembali ke situasi dimana Anda dapat tenang dan dapat berkomunikasi dalam sebuah perilaku yang baik. Begitu Anda siap 'menceramahi' orang yang menjadi penyebab kemarahan Anda, perhaluslah. Daripada mengatakan 'Kamu', lebih katakan 'Saya' ("Saya tidak suka orang yang ..." daripada "Kamu itu ..."). Ingatlah juga untuk mendengarkan alasan orang tersebut, agar komunikasi tidak satu arah.
5. HADIAH
Hadiahi diri Anda. ketahuilah bahwa menangani kemarahan itu sangatlah sulit dan Anda sudah berhasil melakukannya tanpa perlu dalam sebuah perilaku yang 'meledak-ledak' (negatif). INi dapat berupa makanan, berendam, nonton dan sebagainya.
--
Kesimpulannya adalah kemarahan memang dapat memberikan efek positif, hanya jika kita menunjukkannya dalam cara yang benar. Bukan dalam cara yang dikenal secara umum dengan 'meledak-ledak' dan benar-benar negatif.
Dari berbagai negara-negara di dunia, terdapat beberapa negara yang berkembang maju di bandingkan negara-negara lainnya di dunia, yang menjadikan negara tersebut sebagai sumber dari berbagai macam industri eksportir maupun importir, dan memberikan dampak bagi perekonomian negara tersebut.
Kesejahteraan penduduk di dalam suatu negara tersebut di hitung berdasarkan dengan HDI (Human Development Index) yaitu antara lain tingkat kesejahteraan, perekonomian, kebahagiaan, kesehatan, maupun tingkat keamanan dan populasi. Berikut merupakan 10 Negara dengan tingkat pertumbuhan dan perkembangan paling tinggi di Dunia :
1. SWEDIA
Swedia
Swedia merupakan negara dengan populasi sebesar 9,3 juta dengan ibukota dan kota yaitu Stockholm. Swedia menjadi negara dimana dapat di katakan orang dapat bahagia tinggal di negara tersebut, dengan GDP (Gross Dosmetic Product : Ukuran tingkat pertumbuhan Ekonomi) Sebesar $ 35.876 per kapita.
Swedia mendapatkan peringkat 1 dalam keselamatan pribadi di seluruh negara di dunia, negara ini pun memiliki tingkat pengangguran dan kemiskinan yang rendah. Negara ini pun memberikan jaminan perawatan kesehatan dan menjadi negara yang mendorong negara-negara lain untuk membudayakan sikap "Go Green".

2. JERMAN
Jerman
Jerman menjadi negara dengan perekonomian terbesar dan salah satu dari negara dengan populasi terbesar yaitu 82.200.000 di Uni Eropa. Jerman menjadi negara industri dan manufaktur yang sangat besar dimana negara tersebut menjadi komoditi utama dari eksportir antara lain produk listrik dan mesin, contohnya Mobil yaitu Volkswagen.
Jerman juga terkenal dengan tenaga kerjanya yang terampil, dimana pertumbuhan perkapitanya sebesar $ 40,631. Negara ini memiliki tingkat kemiskinan yang sangat rendah yaitu hanya sekitar 7% dari populasinya. Jerman mendapatkan peringkat 1 dalam kebutuhan Nutrisi dan Pelayanan kesehatan dasar.
3. KANADA
Kanada
Kanada merupakan negara perbatasan internasional yang terpanjang di dunia, berbatasan dengan Amerika Serikat. Negara ini memiliki tingkat pendidikan yang tinggi dan angka buta huruf yang sangat rendah, sebagian besar penduduk populasi di negara kanada merupakan Bilingual (Menguasai beberapa bahasa dengan baik) antara lain yang umum di jumpai yaitu Bahasa inggris, perancis ataupun spanyol.
Kanada di kenal dengan negara yang memiliki perawatan kesehatan gratis bagi warganya, dimana pertumbuhan perkapitanya sebesar $ 51.147.
Kanada mendapat kan peringkat 1 dalam keamanan pribadi di dunia.
4. IRELAND
Ireland
Walaupun Irlandia memiliki populasi yang relatif kecil yaitu hanya sekitar 4,5 juta penduduk, namun negara ini memiliki standarisasi pendidikan, kesejahteraan, ekonomi yang tinggi. Irlandia memiliki tingkat perkapita sebesar $ 45.497, dimana kebebasan ekonomi dan politik di junjung tinggi kepada publik.
5. NEW ZEALAND
New Zealand
New Zealand merupakan negara yang terdiri dari beberapa gabungan pulau-pulau.
New Zealand menjadi negara yang melestarikan lingkungannya dan menjadi negara aktivis dalam pelarangan senjata-senjata nuklir.
Ekosistem di New Zealand menjadi daya tarik yang jarang anda temui di negara-negara lain dimana anda dapat menemukan berbagai macam kehidupan keanekaragaman baik dari hewan dan tumbuhannya, ekosistemnya menjadi daya tarik wisatawan ke negara ini setiap tahunnya. Negara ini menjunjung tinggi standar kesehatan dan pendidikan, dimana pendapat perkapitanya adalah sebesar $ 35.374.
6. UNITED STATES OF AMERICA (AMERIKA)
United States of America
Amerika menjadi negara raksasa dalam hal manufaktur, importir maupun eksportir.
Amerika juga merupakan negara multikultural (Berbagai macam etnis, ras, bangsa) dari total penduduknya yang sebesar 315 juta orang. Pendapatan perkapitanya sebesar $ 48.147.
Walaupun Amerika menjadi salah satu negara yang berkembang, namun tingkat kemiskinanya masih di atas 10 %, yaitu sebesar 15 % dari total populasinya dan Pengangguran sebesar 9%.
Amerika serikat juga menjadi negara dengan tingkat obesitas yang sangat tinggi yaitu dengan 33% orang dewasa dan anak-anak berada pada Obesitas. Negara ini mendapatkan peringkat 1 dalam kesempatan untuk mendapatkan pendidikan yang tinggi.

7. AUSTRALIA
australia
Australia merupakan negara dengan ekonomi terbesar di dunia yang berada pada peringkat 13, dan menjadi negara dengan tingkat perkapita terbesar ke-5 di dunia yaitu sebesar $ 40.836. Negara ini juga memiliki tingkat kualitas hidup, kesehatan, pendidikan yang sangat tinggi. Dimana hampir dapat di katakan 100% orang tidak buta huruf dan memiliki persentase tinggi dalam pendaftaran maupun kelulusan perguruan tingi.
Negara juga menjadi salah satu dari sekian negara yang menjunjung tinggi kebebasan dalam berekonomi, sipil maupun perlindungan hak asasi manusia. Australia juga menjadi negara dengan wisatawan yang sangat besar dari mancanegara, dimana atraksi utamanya yaitu Sydney Opera House yang terletak di kota Sydney.
8. NORWEGIA
norwegia
Norwegia merupakan negara di utara dari Eropa dan negara anggota pendiri penting NATO (North Atlantic Treaty Organization) akan tetapi norwegia tidak tergabung dengan Uni Eropa namun memiliki hubungan yang baik dengan negara-negara Eropa di sekitarnya. Norwegia menjadi negara donatur besar untuk PBB dan merupakan anggota aktif dari WTO (World Trade Organization).
Dikarenakan norwegia merupakan salah satu negara yang memiliki cadangan minyak bumi, gas alam, kayu, mineral, makanan laut, air tawar dan hidro-listrik terbesar di dunia. Norwegia juga di akui sebagai negara yang memiliki tingkat perawatan kesehatan, pendidikan dan jaminan sosial terbaik.
9. NETHERLANDS
netherland
Netherlands juga di kenal sebagai Belanda atau Holland. Netherlands memiliki standar pendidikan dan kesadaran dalam buta huruf yang tinggi, di dukung dengan tingkat kemiskinan dan pengangguran yang rendah menjadi negara Belanda salah satu negara yang terus berkembang.
Belanda merupakan salah satu pendiri utama dari Uni Eropa, NATO, OECD, WTO dan DAN. Pendapat perkapita di negara belanda adalah sebesar $ 49.950. Dapat di katakan Belanda merupakan negara dimana orang dapat tersenyum bahagia, dengan perekonomian yang stabil dan pemerintahan yang jujur, pajak rendah.
10. JEPANG
Jepang
Jepang juga di kenal sebagai negara matahari terbit, walau negara jepang memiliki luas yang kecil namun perkembangan industri nya yang tinggi menjadikan negara jepang salah satu dari sekian negara yang maju di bidangnya, antara lain otomotif, elektronik, entertainment.
Jepang memiliki struktur transportasi dengan sistem yang sangat baik, antara lain seperti Bus, MRT (Mass Rapid Transit) di karenakan kesibukan dan kepadatan pada jam kerja yang tinggi di jepang.
Jepang juga menjadi negara dengan peringkat nomor 1 dalam tempat perlindungan dan rangking 4 dalam keamanan diri.