Melbourne adalah kota terbesar di Australia dengan populasi lebih dari empat juta orang.
Sebagai ibukota negara bagian Victoria, Melbourne merupakan kota metropolis yang senantiasa hidup.
Terletak di teluk besar Port Philip, kota ini didirikan pada tahun 1835, sekitar 47 tahun setelah orang Eropa pertama menetap di sana.
Saat ini, Melbourne dikenal sebagai ‘ibukota budaya Australia’ karena merupakan pusat seni, perdagangan, pendidikan, hiburan, olahraga, dan pariwisata.
Setiap tahun, Melbourne merayakan Festival Seni Internasional, Festival Film Internasional Melbourne, Festival Komedi International Melbourne, dan Melbourne Fringe Festival.
Melbourne membentang di sepanjang Sungai Yarra, memiliki banyak taman dan kebun yang dipadu dengan arsitektur tua dan modern, membuat Melbourne menjadi salah satu tempat terbaik di Australia.
Selama demam emas Victoria pada tahun 1850-an, Melbourne menjadi salah satu kota terkaya di dunia.
Kota ini memiliki Queen Victoria Market yang merupakan surga belanja yang dilengkapi dengan sistem trem yang nyaman.
Fakta Menarik tentang Melbourne Australia
1. Melbourne adalah satu-satunya kota di dunia yang memiliki lima arena olahraga berstandar internasional.
2. Bir yang terkenal di Melbourne, Large Foster, pada awalnya diseduh oleh dua orang Amerika.
3. Melbourne merupakan kota tempat berdirinya radio gay dan lesbian pertama di dunia.
4. Jam kuno di Flinders Street Station merupakan tempat bertemu populer bagi pasangan kekasih.
5. Note Printing Branch milik Australian Mint adalah yang pertama mencetak uang plastik yang tahan lama dan dapat didaur ulang.
6. Melbourne menjadi tuan rumah berbagi acara olahraga utama dunia seperti Australia Terbuka, Piala Melbourne, dan Grand Prix Australia.
7. Meskipun menjadi pusat ekonomi dan kota terpadat di Australia, Melbourne memiliki 480 hektar taman dan kebun.
8. Opera soprano Australia yang terkenal, memilih nama panggungnya Dame Nellie Melba, diambil dari nama kota Melbourne.
9. Melbourne sebelumnya dikenal sebagai ‘Batmania Bearbrass’.
10. Melbourne merupakan pasar telekomunikasi terbesar kedelapan di dunia.
11. Syuting pertama film terkenal ‘The Story of the Ned Kelly Gang’ dilakukan di Melbourne pada tahun 1906.
12. Sistem trem di Melbourne merupakan keempat terbesar di dunia yang membentang sepanjang 244 kilometer dan memiliki 450 trem.
13. Selama demam emas Melbourne, emas aluvial terbesar yang dikenal sebagai Welcome Stranger, ditemukan di Ballarat pada tahun 1869 dengan berat mencapai 70 kilogram.
14. Luna Park merupakan taman hiburan tertua di Melbourne yang dikelola dan dirawat oleh perseorangan.
15. Persimpangan antara Collins dan Swanston Streets merupakan yang pertama memiliki lampu pengatur lalu lintas di Melbourne.
16. Melbourne juga dikenal sebagai ‘Ibukota Rubah’ karena memiliki banyak rubah.
17. Melbourne adalah asal dari berbagai penemuan seperti Relenza, Relaxin, dan telinga bionik.
18. Terdapat banyak terowongan di Melbourne.[]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar