Rabu, 29 Januari 2014

Nutrisi Asparagus: Ketahui Kandungan Gizi Asparagus


nutrisi asparagus 150x150 Nutrisi Asparagus: Ketahui Kandungan Gizi Asparagus  Alam telah menganugerahi begitu banyak tanaman bernutrisi tinggi.
Asparagus merupakan salah satu tanaman yang telah dikenal peradaban manusia sejak lama.
Beberapa peradaban kuno di Asia barat, beberapa negara Eropa, dan beberapa bagian Afrika utara telah memanfaatkan asparagus sebagai salah satu sumber makanan.
Nama ilmiah tanaman ini adalah Asparagus officinalis dan mengandung berbagai macam nutrisi yang bermanfaat.
Pada masa kini, asparagus umum disajikan sebagai sayuran yang bisa dimasak dengan cara direbus, dikukus, dibuat jus, atau sebagai campuran untuk berbagai masakan.
Nilai Gizi Asparagus
Berikut adalah kandungan gizi yang terdapat dalam asparagus.
Nutrisi per cangkir
Kalori44 kal
Protein4,65 gram
Air165 gram
Serat larut1,15 gram
Serat tak larut1,75 gram
Karbohidrat7,60 gram
Gula2,85 gram
Lemak tunggal0,02 gram
Lemak jenuh0,12 gram
Lemak ganda0,23 gram
Selain itu, asparagus juga kaya akan berbagai mineral seperti magnesium, fosfor, selenium, seng, sodium, besi, tembaga, kalsium, dan mangan.
Berbagai vitamin seperti vitamin C, vitamin K, vitamin B6, vitamin A, tiamin, dan niasin hadir pula dalam jumlah yang memadai pada asparagus.
Manfaat Kesehatan Asparagus
Berikut adalah manfaat kesehatan asparagus:
1. Antioksidan dalam asparagus membantu mencegah pertumbuhan sel kanker dalam tubuh.
2. Kandungan mineral dalam jus asparagus sangat membantu mengontrol kadar gula darah.
3. Asparagus juga baik untuk jantung. Jus asparagus yang dicampur dengan madu mentah, jika dikonsumsi dua kali atau tiga kali dalam sehari dapat menjaga kesehatan jantung.
4. Asparagus diyakini mampu mencegah multiple sclerosis dan infeksi kandung kemih.
5. Asparagus juga berguna bagi orang yang menderita tekanan darah tinggi karena mampu menurunkan tekanan darah.
6. Asparagus bermanfaat untuk ibu menyusui karena membantu meningkatkan produksi susu serta mencegah masalah saraf pada janin.
7. Asparagus dikenal memiliki sifat antivirus dan anti jamur.
8. Karena kaya akan vitamin K, asparagus bermanfaat untuk tulang dan mencegah kerusakan saraf otak sehingga bermanfaat bagi penderita penyakit Alzheimer.[]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar