Rabu, 29 Januari 2014

Tokoh Kartun Paling Terkenal

Film kartun adalah salah satu hiburan pertama yang diperkenalkan kepada masyarakat sejak televisi mulai ditemukan.  Dimulai dengan gambar-gambar animasi sederhana tanpa suara hingga berkembang menjadi animasi tiga dimensi yang sangat realistis.  Yang jelas, kartun sama sekali tidak bisa dilepaskan dari sejarah dunia hiburan internasional.

Di kesempatan ini, Top10Indo akan menghadirkan sepuluh tokoh kartun paling terkenal dan populer di dunia.  Dalam daftar ini, kami sengaja memasukkan nama-nama dari film animasi non-Jepang yang menampilkan tokoh-tokoh dua dimensi.  Yang manakah di antara mereka yang menjadi favorit anda?

10.  Winnie the Pooh

by Henry Burrows on Flickr.com via CC

Winnie the Pooh adalah seekor beruang gemuk, lucu, nan lugu yang merupakan teman bermain dalam dunia khayalan Christopher Robbin.  Winnie the Pooh hidup di sebuah hutan kecil yang berukuran seratus acre bersama teman-temannya yang lain, seperti Piglet si babi kecil, Rabbit si kelinci yang pemarah, Tigger si harimau ceria, dan Owl si burung hantu yang bijaksana.

Walaupun film kartunnya tidak sempat ditayangkan di televisi Indonesia, merchandise Winnie the Pooh cukup banyak masuk ke negara ini sehingga membuatnya cukup populer.  Tak hanya menyajikan hiburan, film seri Winnie the Pooh juga banyak menyimpan berbagai petuah dan pelajaran moral yang berharga.



9.  Powerpuff Girls


Lucu, terkadang nakal, namun juga menggemaskan.  Powerpuff Girls adalah kelompok superhero dari kota Townsville yang terdiri dari tiga anak kecil yang masih duduk di taman kanak-kanak.  Mereka adalah Bubble, Blossoms, dan Buttercup.  Ketiganya memiliki kekuatan super yang sering digunakan untuk melawan para penjahat yang mengancam perdamaian kota.

Powerpuff Girls digambarkan sebagai sosok yang imut-imut.  Tokoh kartun ciptaan Cartoon Networkstersebut memiliki mata yang bulat, kaki dan tangan yang pendek, serta suara yang imut-imut.  Karakter ini sempat sangat populer di Indonesia di awal tahun 2000-an.



8.  Donald Duck


Donald Duck alias "Donal Bebek" tak pelak lagi adalah salah satu tokoh kartun paling terkenal di Indonesia.  Karakter ciptaan Walt Disney ini sudah eksis sejak tahun 1934 dan kerap tampil di berbagai media.  Tak hanya merambah film animasi, cerita tentang bebek pemarah yang satu ini juga diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa dalam bentuk buku komik.

Tingkah Donal yang selalu penuh emosi ini tentu mengundang rasa gemas sekaligus tawa.  Ia harus berhadapan dengan tiga keponakannya yang nakal namun cerdik, Huey, Dewey, dan Louie (Kwik, Kwek, Kwak) serta bekerja untuk pamannya yang super kaya, Paman Gober.



7.  Mickey Mouse


Mickey Mouse atau Miki Tikus adalah karakter kartun yang menjadi maskot resmi perusahaan film Walt Disney.  Karakter tikus yang cerdik ini sudah diciptakan sejak tahun 1928 dan popularitasnya sudah dikenal oleh setiap orang di seluruh dunia.  Berbeda dengan Donal yang pemarah dan selalu sial, Miki digambarkan sebagai tokoh yang cerdik dan penuh keberuntungan.

Cerita tentang Mickey Mouse terkadang mengisahkan petualangannya sebagai detektif yang mengungkap misteri atau kejahatan, di samping kehidupan sehari-harinya bersama sang anjing Pluto, sahabat baiknya Goofy (Gufi), dan pacarnya yang bernama Minnie Mouse.



6.  Popeye


Reputasi Popeye di kalangan masyarakat internasional tidak perlu lagi diragukan.  Pelaut jenaka ini dikenal masyarakat luas karena keberanian dan kebaikan hatinya dalam melawan rivalnya, Brutus.  Satu hal yang paling diingat dari Popeye adalah kemampuannya mendapat kekuatan super kuat setelah mengonsumsi sekaleng bayam.

Popeye Si Pelaut termasuk sebuah kartun klasik yang sempat tayang di Indonesia beberapa saat yang lalu.  Cerita tokoh ini biasanya tidak lepas dari rivalitasnya dengan Brutus dan usahanya untuk menyelamatkan sang pacar, Olive.



5.  Snoopy


Tidak setiap karakter bisa mempertahankan eksistensi dan popularitasnya dari media cetak (komik) ke layar TV.  Satu dari sedikit karakter ini adalah Snoopy, seorang anjing lucu yang pertama kali ditampilkan ke publik dalam sebuah komik strip.  Setelah popularitasnya meningkat, karakter yang satu ini pun akhirnya diangkat ke layar kaca.

Snoopy sendiri mengalami perubahan bentuk yang cukup drastis.  Pada awalnya, ia benar-benar digambarkan menyerupai anjing dengan wujud yang sangat sederhana.  Seiring dengan perkembangan zaman dan selera publik, karakter ini dimodifikasi sedemikian rupa sehingga tampak lebih imut dan lucu.



4.  Tom and Jerry


Satu lagi tokoh kartun legendaris yang filmnya tak akan pernah dianggap ketinggalan zaman.  Tayang sejak tahun 1980-an, hingga saat ini masih banyak stasiun televisi yang memutar acara Tom and Jerry.  Hebatnya, rating film ini cukup tinggi dan tidak kalah dari kartun-kartun modern lainnya yang jauh lebih canggih dan lebih baru.

Cerita dari Tom and Jerry sebenarnya cukup sederhana.  Tom si kucing selalu berusaha sekuat tenaga untuk menangkap Jerry si tikus yang cerdik.  Namun setelah ratusan episode, berbagai usaha konyol namun lucu dari Tom tak juga membuahkan hasil.  Anehnya, dengan rutinitas yang hampir sama, penonton juga tak bosan-bosannya menyaksikan aksi kejar-kejaran antara Tom dan Jerry yang cukup fantastis.



3.  Homer Simpson


Homer Simpson adalah ayah dari Bart Simpson, tokoh utama dalam film kartun The Simpsons.  Walaupun dilabeli sebagai "film kartun", sebenarnya The Simpsons adalah acara yang ditujukan untuk orang dewasa karena di dalamnya terdapat berbagai humor, kritik sosial, maupun berbagai sindiran yang tidak akan bisa dipahami oleh anak kecil.

Homer Simpson digambarkan sebagai seorang pria setengah baya yang sangat bodoh, pemalas, dan ceroboh.  Tingkahnya sering mengundang tawa, namun terkadang juga membuat anggota keluarga dan teman-temannya merasa kerepotan.



2.  SpongeBob Squarepants


Dibandingkan dengan nama-nama lain dalam daftar ini, tokoh SpongeBob terbilang sebagai wajah baru.  Karakter yang diciptakan oleh rumah produksi Nickelodeon ini pertama kali tampil di hadapan publik pada tahun 1999.  Tak disangka, serial ini mendapat sambutan yang luar biasa dari berbagai kalangan usia di seluruh dunia.

SpongeBob yang hidup di kota dasar laut Bikini Bottom adalah tokoh yang ceria, usil, sedikit bodoh, dan lugu.  Petualangannya yang fantastis namun sederhana bisa dinikmati oleh penonton dari berbagai umur, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.



1.  Bugs Bunny


Bugs Bunny adalah kelinci yang super usil dan cerdik.  Keusilannya menjadi salah satu hiburan yang paling disukai oleh masyarakat di seluruh dunia.  Aksi-aksinya tak pernah berhenti mengundang tawa sekaligus decak kagum.  Tak hanya tampil dalam serial kartun produksi Warner Bros, Bugs Bunny juga beberapa kali membintangi film layar lebar, salah satunya yang berjudul Space Jam.

Konsep kartun Bugs Bunny juga sebenarnya cukup sederhana, di mana karakter yang satu ini selalu berusaha melarikan diri dengan cara-cara unik dan membuat pemburunya merasa frustrasi.  Tokoh-tokoh seperti Elmer Fudd dan Yosemite Sam adalah contoh karakter yang menjadi korban kecerdikan Bugs Bunny.  Sama seperti Tom and Jerry, serial Bugs Bunny juga tidak akan pernah terasa membosankan untuk disaksikan kapan saja dan di mana saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar