Minggu, 29 September 2013

Cara Praktis Usir Komedo


Cara Praktis Usir Komedo Gadis

Komedo muncul karena kulit tersumbat oleh kotoran dan minyak. Selain itu, sel kulit mati dan bakteri yang menempel pada kulit juga turut merangsang tumbuhnya komedo dan jerawat.

Komedo memang bikin bete! Tapi nggak perlu sedih, atasi dengan 6 langkah berikut!
  1. Pakai kosmetik yang bebas minyak dan berbahan dasar air sehingga kulit wajah tidak mudah tersumbat oleh kotoran dan minyak yang menempel di wajah.
  2. Bersihkan wajah dua kali sehari. Tapi jangan mencuci muka terlalu sering, karena kelembaban alami kulit bisa hilang.
  3. Berhenti memencet hidung! Cara ini justru akan membuat kulit meradang dan akhirnya infeksi.
  4. Gunakan masker antikomedo untuk mengangkat komedo yang menempel. Kita bisa membuatnya sendiri menggunakan campuran putih telur dan madu, dengan takaran yang sama. Lalu tempelkan campuran tadi dengan menggunakan kapas pada daerah T, terutama hidung. Biarkan hingga kering, lalu bilas dengan air hangat.
  5. Pakai sabun muka yang mengandung butiran scrub. Sebelumnya, uapi terlebih dahulu wajah selama beberapa menit dengan menggunakan baskom berisi air panas. (cara ini efektif lebih efektif, karena pori-pori akan melebar dan membuat komedo lebih mudah lepas saat dibersihkan dengan menggunakan sabun). Setelah membersihkan wajah, gunakan toner yang berguna untuk menutup kembali pori-pori.
  6. Lakukan facial setiap sebulan sekali untuk membantu membersihkan komedo yang mengganggu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar