Minggu, 29 September 2013

Merawat Lutut



Merawat Lutut Gadis

Bagian lutut memang tidak sehalus bagian kulit lainnya, karena terdapat lipatan-lipatan kecil dan paling sering terkena gesekan. Jadi kalau kita tidak rajin merawatnya, kulit mati dan kotoran akan menumpuk, sehingga kulit menjadi kasar dan berwarna gelap.

Perawatan berikut bisa membantu menghaluskan dan mencerahkan kulit lutut.

Scrub
Untuk menghilangkan kotoran dan kulit mati, lakukan eksfoliasi kulit dengan cara menggunakan scrub lalu menggosoknya dengan loofah (sponge). Perawatan ini lebih baik jika dilakukan secara rutin, setiap dua hari sekali agar hasilnya maksimal.

Pelembap
Kulit kering menjadi salah satu faktor yang membuat lutut menjadi kasar. Gunakan pelembap yang mengandung shea butter atau retinoid yang dapat melawan kerutan dan menghaluskan kulit kasar.

Minyak Zaitun
Minyak zaitun merupakan bahan alami yang dapat menghaluskan kulit. Oleskan pada bagian lutut sebelum tidur. Biarkan kandungan yang terdapat didalamnya menyerap ke dalam kulit selama semalaman.

Kulit Alpukat
Buah ini mengandung vitamin A, C, dan E, zat besi, potassium, niasin, asam pantotenik yang bagus untuk menjaga keindahan kulit. Ambil daging alpukat dengan menggunakan sendok, lalu gosokkan bagian dalam kulit alpukat pada lutut.

Kelapa
Ambil sisa parutan kelapa, gosokkan pada bagian lutut yang menghitam. Minyak alami yang terkandung di dalamnya mampu mengangkat kotoran sehingga kulit menjadi lebih bersih dan terlihat cerah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar