Banyak orang mengeluhkan baterai smartphone mereka susah bertahan seharian karena sering digunakan sehingga mereka harus membawa charger kemana-mana. Masalah baru muncul saat Anda repot mencari saklar untuk mengisi ulang baterai smartphone tersebut. Mari optimalkan daya tahan baterai Anda untuk mengurangi masalah harian Anda.
- Jangan terlalu sering menggunakan sarung pelindung untuk ponsel Anda, karena sarung tersebut bisa membuat smartphone Anda menjadi lebih panas dan membuat daya tahan baterai Anda berkurang karena energi panas yang berlebihan.
- Coba charge smartphone Anda secukupnya. Jika smartphone sudah menandakan full charge, segera cabut kabel charger Anda. Hal ini bisa untuk mengurangi daya listrik berlebihan masuk ke baterai Anda.
- Matikan beberapa fasilitas koneksi internet jika tidak diinginkan, karena dengan menyalakan fasilitas koneksi internet secara terus menerus maka smartphone Anda tidak berhenti bekerja selama itu juga.
- Jika sinyal ponsel Anda tidak stabil, segera matikan sinyalnya atau coba gunakan airplane mode¸ karena ponsel akan bekerja lebih keras lagi mencari sinyal yang dibutuhkan untuk menyambungkan koneksi Anda dan membutuhkan energy yang lebih dari biasanya.
- Kurangi aplikasi yang tidak dibutuhkan, karena semakin banyak aplikasi (apalagi jika dalam kondisi lupa ditutup) makan akan semakin berat kerja ponsel Anda dan membutuh lagi-lagi energy yang cukup banyak.
- Untuk menghemat, belilah cadangan baterai untuk kebutuhan tiba-tiba atau gunakan aplikasi untuk efisensi baterai Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar